BITUNG - Dalam meningkatkan sistem keamanan dan ketertiban lingkungan diwilayah binaannya, para Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 1310-01/Bitung Kodim 1310/Bitung, secara serentak mengajak warganya untuk ronda malam.
"Dengan kembali mengaktifkan Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling) di Kelurahan Kakenturan 2 Kecamatan Maesa Kota Bitung, kemungkinan terjadinya tindak kriminal diwaktu malam akan berkurang," ungkap Serka Polter selaku Babinsa Kakenturan 2, (23/10/2019).
Hal itu disampaikannya, untuk mengajak warga binaannya turut serta menjaga keamanan lingkungan dan peduli terhadap lingkungannya dari berbagai ancaman yang mungkin terjadi.
"Mari kita lebih disiplin saat ronda malam, kita juga harus lebih peduli untuk menjaga keamanan lingkungan supaya tetap kondusif dan terhindar dari kejahatan pencurian," ajak Babinsa.
Menurut Danramil, untuk mencegah adanya gangguan Kamtibmas di wilayah yang menjadi tugas dan tanggung jawabnya, maka selaku Prajurit TNI hendaklah selalu melakukan silaturahmi dan mengedepankan komunikasi yang baik dengan seluruh warga.
"Dengan rutin bersilaturrahmi dengan semua warga, kesadaran warga masyarakat makin bagus, sehingga diharapakan dapat menekan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat," imbuh Lettu Inf Julen Kasiaheng, yang menjabat sebagai Danramil 1310-01/Bitung tersebut.
Sandy Sudarsono





