BREAKING NEWS
latest
header-ad

468x60

header-ad

Skrinews - Pemberlakuan New Normal, Babinsa Rutin Ingatkan Warga




BITUNG -  Kegiatan penegakkan disiplin protokol kesehatan diwilayah Koramil 1310-02/Lembeh dilaksanakan bertempat di Pelabuhan Feri Lembeh, Kel. Papusungan, Kec. Lembeh Selatan, Kota Bitung, (13/7/2020).

Babinsa Serda Akhmad Fauzi melaksanakan kegiatan pengamanan pemberangkatan penumpang Kapal Feri sekaligus menyampaikan himbauan kepada penumpang.

"Warga diingatkan agar senantiasa mematuhi disiplin protokol kesehatan, sehingga terhindar dari penyebaran covid-19," pungkas Serda Akhmad Fauzi.

Selain pengamanan keberangkatan juga dilaksanakan penerapan protokol kesehatan menuju New Normal di Wilayah Kecamatan Lembeh.

Serda Akhmad Fauzi menjelaskan, sasaran penegakan disiplin antara lain ruang tunggu dan ruang kantin. Kegiatan ini sudah beberapa kali terlaksana, dan hampir setiap ada kedatangan atau keberangkatan Kapal Feri, selalu dilakukan pengamanan agar menaati aturan pemerintah.

Disini, Babinsa menfokuskan dan menekankan kepada seluruh masyarakat agar selalu menaati protokol kesehatan menuju new normal di Wilayah Kota Bitung.

"Tujuannya untuk menghindari penyebaran virus corona serta menuju new normal Kota Bitung," ucap Babinsa Serda Fauzi.
« PREV
NEXT »