Skrinews1 - KAPOLDA ACEH SERAHKAN HADIAH LOMBA VLOG PERINGATAN HUT KE 75 KEMERDEKAAN RI
suaraindonesia1
-
Jumat, Agustus 28, 2020
SKRI NEWS-Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Wahyu Widada, M. Phil, Kamis (27/8) siang di ruang kerjanya, menyerahkan hadiah lomba vlog dalam rangka Peringatan HUT ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2020.
Kapolda Aceh saat menyerahkan hadiah itu didampingi Dirpolairud dan Kabid Humas Polda Aceh.
Pemenang lomba vlog juara 1 diraih Al-Munawir, juara 2 Mohd Raja Firdaus dan juara 3 direbut Miftahul Ihsan.
Selain itu, juara favorit masing-masing diraih Firdaus, Kemal Helmi, Rahmad Maulida, Sahreza dan Farah Fang.
Kapolda dalam kesempatan itu, diantaranya menyebutkan lomba vlog perlu untuk memperbaiki imej Aceh, Aceh tanah mulia dan anak muda berkreasi.
Dengan lomba vlog ini memacu anak Aceh terus berkarya menggali potensi yang ada di Aceh, sebut Kapolda.
Kapolda ingin anak-anak Aceh memiliki kreativitas, sehingga bangsa Indonesia dan Aceh menjadi lebih terpandang.
Anak-anak di Aceh harus berkreasi pada masa kini untuk menjadi generasi emas Aceh di masa yang akan datang, jelas Kapolda.
Kapolda mengucapkan selamat kepada para pemenang lomba vlog ini, dan kemenangan ini bukan hanya menang-menangan saja, tapi harus terus membangun kreasi ke depan yang semakin baik.
Diakhir arahannya, Kapolda berpesan kepada generasi emas Aceh untuk terus berkarya dan berkarya.
Seusai tatap muka dan tanya jawab dengan para pemenang lomba vlog, Kapolda langsung menyerahkan hadiah kepada para pemenang lomba vlog tersebut.(edi,s)
Postingan Populer
-
SBD,SuaraIndonesia1.Com,Telah terjadi musibah kebakaran yang menimpa warga desa Mali iha kecamatan Kodi Sumba Barat Daya Provinsi Nusa Tengg...
-
Tamiang Hulu- Suaraindonesia1com--Tak Terima Namanya Dicatut Dan Dipalsukan Tanda Tangannya 2 (dua) Warga Desa Bandar Setia Dusun Karang R...
-
Salah satu penerima manfaat RLH 2023 hingga 2024 haknya belum diberikan oleh pemerintah desa waitaru SBD - SuaraIndonesia1.Com, Kementerian ...
-
Tamiang Hulu- Suaraindonesia1com- Terkait Pemberitaan Pemalsuan Tanda Tangan 2 (dua) Warga Bandar Setia Dusun Karang Rejo Yang Berinisial S...
-
Nasional-Skrinews.Com.Bitung. Seiring terjadi Kejadian perkelahian antar kampung tinombala atas dan bawah, kecamatan maesa, kelurahan p...
-
GOWA - JAKARTA | SKRINEWS. COM/ Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan kebersamaan, "Alumni dari SMA Salis angkatan 85 Sung...
-
SBD,SuaraIndonesia1.Com,Program pemasangan meteran listrik gratis untuk masyarakat kurang mampu di Desa WeeKabala, Kecamatan Loura Sumba Bar...



