Pewarta : Rahman. P
Jayapura – SuaraIndonesia1.com
Pada hari Kamis tanggal 24 Desember 2020, Bertempat di seputaran Kota Merauke telah dilaksanakan kegiatan pengecekan pos Operasi Lilin Matoa 2020 dan pemberian sembako kepada masyarakat jelang natal dan tahun baru 2021.
Kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolres Merauke AKBP. Ir. Untung Sangaji, M.Hum didampingi Wakapolres Merauke Kompol Yustinus S. Kadang, S.Sos dan Pejabat Utama Polres Merauke serta Personil Polres Merauke.
Adapun pos-pos yang dikunjungi Yakni Pospol Bandara, Pos Ops Lilin pertigaan Toko Adil, Polsek Kawasan Pelabuhan, Pos Ops Lilin Pasar Wamanggu, Pos Ops Lilin Libra dan Pos Ops Lilin Kuprik. Selain, mengunjungi Pos Kapolres dan rombongan memberikan bantuan sembako serta masker kepada masyarakat setempat.
Kapolres Merauke dalam kesempatanya mengatakan, kepada para personel yang bertugas di setiap pos agar selalu tetap siaga dan jangan lengah saat menjalankan tugas di lapangan. Kita melakukan pengamanan ini yakni untuk menciptakan keamanan dalam menyambut Natal dan Tahun baru 2021.
Saya harap dengan adanya kehadiran Kepolisian di tengah masyarakat yang menyambut Natal serta merayakan tahun baru ini dapat meningkatkan keamanan serta ketertiban masyarakat.
Serta tidak lupa kami juga mengimbau kepada masyarakat agar selalu menerapkan protokol kesehatan dalam menyambut Natal dan tahun baru agar kita semua terhindar dari penularan Covid-19.
Jayapura, 24 Desember 2020
Dikeluarkan oleh: Subbid Penmas Bid Humas Polda Papua, Alamat Jln. Dr. Sam Ratulangi no. 8 Jayapura, Papua Telp: 0967-52021. Kontak Person: Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol. Drs Ahmad Musthofa Kamal, SH.





