Pewarta: Rahman.P
Jayapura-suaraindonesia1.com
Pada hari Minggu tanggal 5 September 2021, Wakapolres Boven Digoel Kompol Ferdinand B Maasawet, S.I.K., memimpin pelaksanaan pengamanan penetapan Paslon terpilih Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Boven Digoel tahun 2020 yang bertempat di Aula Gereja Rehobot Tanah Merah.
Kabag Ren AKP Yohanis Mbawa SH selaku koordinator di lapangan memberikan arahan kepada personel Polres Boven Digoel yang terlibat dalam sprint pengamanan pleno penetapan Bupati dan wakil terpilih Kabupaten Boven Digoel pemilihan tahun 2020 dan Personil Kodim 1711/BVD untuk menjaga kekompakan dan kebersamaan dalam pelaksanaan pengamanan pembagian tugas.
Wakapolres Boven Digoel dalam kesempatannya mengatakan kepada personel agar tetap menerapkan Protokol Kesehatan demi mencegah penyebaran Covid-19 saat melaksanakan tugas di Lapangan.
Kami ucapkan terimakasih kepada seluruh personel yang terlibat karena telah melaksanakan tugas dengan baik dan secara humanis dalam pelaksanaan rapat pleno terbuka penetapan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Boven Digoel terpilih pada pemilihan tahun 2020.
Jayapura, 5 September 2021
Dikeluarkan oleh: Subbid Penmas Bid Humas Polda Papua, Alamat Jln. Dr. Sam Ratulangi No. 8 Jayapura, Papua Telp: 0967-52021. Kontak Person: Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol. Drs Ahmad Musthofa Kamal, SH





