BREAKING NEWS
latest
header-ad

468x60

header-ad

Polres Raja Ampat Gelar Pasukan Operasi Zebra Mansinam 2023, Berikut Sasaran Dan Pedoman Pelaksanaannya.



Waisai-SuaraIndonesia1.com-Bertindak selaku Inspektur  Upacara Kapolres AKBP Edwin Parsaoran S.IK, M.IK pimpin Apel gelar pasukan operasi zebra Mansinam 2023 di wilayah Kabupaten Raja Ampat. Senin(4/9/2023).


Mengusung tema  Kamseltibcarlantas yang kondusif menuju pemilu damai 2024 , Gelar pasukan ini dikuti personil  jajaran Polres Raja Ampat, Unsur TNI Kodim 1805 Raja Ampat, Satuan Pol Pamong Praja dan Dinas Perhubungan Kabupaten Raja Ampat .


Dalam arahannya Kapolres AKBP Edwin Parsaoran mengemukakan gelar pasukan operasi zebra Mansinam 2023 yang dilaksanakan selama 14 hari kedepan terhitung tanggal 4-17 September 2023 ini untuk mengetahui sejauh mana kesiapan personil maupun sarana pendukung lainnya sehingga kegiatan operasi dapat berjalan dengan optimal dan dapat berhasil sesuai dengan tujuan serta sasaran yang telah ditetapkan.



"Perlu kita ketahui bersama bahwa operasi zebra Mansinam 2023 dalam rangka Cipta Kamseltibcarlantas   menjelang pesta demokrasi tahun 2024 bertujuan untuk menurunkan angka pelanggaran kecelakaan lalu lintas dan  angka fatalitas korban Laka Lantas serta untuk meningkatkan disiplin masyarakat selaras dengan tema Operasi Zebra mansinam 2023 " jelas Kapolres saat menyampaikan arahan Kapolda Papua Barat , Irjen Pol Daniel Tahi Monang Silitonga ,S.H,M.A


Sasaran operasi ini sendiri lanjut  Kapolres adalah  segala bentuk potensi  gangguan ,Ambang gangguan dan gangguan nyata yang berpotensi menyebabkan kemacetan dan laka lantas   baik sebelum  maupun pasca operasi zebra Mansinam 2023 .


Adapun target operasi zebra Mansinam 2023 ini terdiri dari 7 target prioritas operasi   yang meliputi 1. Pengemudi atau  pengendara bermotor yang menggunakan ponsel saat berkendara. 2. Pengemudi atau  pengendara bermotor yang masih dibawah umur 3. Pengemudi atau   pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan helm SNI dan  pengemudi atau kendaraan bermotor  yang tidak menggunakan safety belt. 4. 


Pengemudi atau pengendara sepeda motor yang berboncengan lebih dari 1 orang 5. Pengemudi atau pengendara kendaraan bermotor dalam pengaruh atau mengkonsumsi alkohol 6. Pengemudi atau pengendara bermotor yang melawan arus 7. Pengemudi atau  pengendara bermotor yang melebihi batas kecepatan.


" Perlu kita pahami bersama dalam pelaksanaan Operasi Zebra Mansinam 2023 ini mengedepankan kegiatan  Pre-entif , Prefentif, Edukatif,


Persuasif dan Humanis didukung pola penegakan hukum secara  elektronik atau  teguran simpatik dalam rangka  meningkatkan simpati masyarakat saat  berlalu lintas di jalan" imbuhnya.


Untuk itu Kapolres AKBP Edwin Parsaoran menekankan beberapa hal penting kepada para satuan tugas operasi zebra Mansinam 2023 ini diantaranya  1. Bertindak 


melaksanakan deteksi dini, lidik dan pemetaan  terhadap lokasi tempat rawan macet, pelanggaran  laka lantas 2.  Melaksanakan pembinaan , penyuluhan kepada masyarakat tentang  Kamseltibcarlantas  melalui kegiatan sosialisasi atau pemasangan spanduk banner baliho, penyebaran letplat ,stiker baik melalui media cetak, elektronik maupun medsos 3. Melaksanakan edukasi 


dan membangun kesadaran masyarakat untuk tertib berlalu lintas 4. Melaksanakan penegakan hukum secara elektronik statis dan mobile  serta teguran subjektif dan humanis terhadap masyarakat yang  melakukan pelanggaran lalu lintas 5. Melakukan caunter opini   terhadap berita-berita Hoaks , Online ,Medsos   maupun mainstream terkait  Operasi Zebra Mansinam 2023.


"Sehubungan dengan target dan cara tersebut adalah sebagai pedoman bagi petugas di lapangan yang sejalan dengan tema Operasi Zebra Mansinam 2023 ini terkandung makna bahwa seluruh elemen masyarakat harus memahami bahwa keselamatan berlalulintas adalah merupakan sikap dan perilaku moralitas bangsa yang harus melekat pada setiap pengguna jalan raya yang patut dijaga baik masyarakat secara umum para pemangku kepentingan " tandasnya.


Menurutnya jika  setiap individu sudah menyadari bahwa keselamatan berlalulintas yang pertama dan utama maka dengan sendirinya akan tercipta disiplin berlalu lintas sehingga Kamseltibcarlantas sebagaimana dambaan kita bersama .


Sebelum  Mengakhiri sambutannya Kapolres AKBP Edwin Parsaoran menyampaikan arahan sebagai pedoman pelaksanaan dalam tugas yaitu  1 Selalu Bertaqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa dan diawali dengan berdo'a sebelum melaksanakan tugas 2. Jalin kerjasama antar institusi Negara karena tujuan kita adalah sama untuk melayani masyarakat 3. Jaga keselamatan kesatuan , baik keselamatan pribadi dan kehormatan istitusi dalam pelaksanaan tugas 4.  Wujudkan pelayanan aparat  Negara yang Humanis hindari  sikap Arogan dan bersih dari KKN 5. Jaga moralitas dalam bertindak sehingga kepercayaan masyarakat terhadap citra Polri semakin meningkat. 


Turut hadir dalam upacara gelar pasukan ini ,Dandim 1805 Raja Ampat , Letkol CZI Tri Wibowo Angga Astono,Danki Brimob  Kompi 4 Yon B Pelopor  Polda Papua Barat, IPDA Shila Iskandar SH,MM, Perwakilan Pemerintah Daerah, Perwakilan TNI AL Pos Waisai dan para Pejabat utama Polres Raja Ampat.




(A.Ginting)

« PREV
NEXT »