BREAKING NEWS
latest
header-ad

468x60

header-ad

Mutiara Bakau Waropen Menang Melawan Gresik United Di Stadion Gelora Joko Samudro.



Gresik-Suaraindonesia1.com

Pegadaian Liga 2 Persewar Waropen menghadapi Gresik United di Stadion Gelora Joko Samudro, Rabu (17/1/2023). Persewar Waropen berhasil memenangkan pertandingan melalui gol tunggal yang dicetak striker Boaz Salossa menit 56.


Bagi Gresik United kekalahan ini menjadi kekalahan kedua di Babak 12 Besar Liga 2. Kekalahan sebelumnya didapat Samsul Arif Dkk saat bertandang ke kandang PSBS Biak.


Dalam sesi press conference pelatih caretaker Gresik United Agus Indra mengatakan bahwa pemainnya sudah berusaha maksimal memenangkan pertandingan. Namun realita berkata lain, timnya harus menerima kekalahan di kandang. Salah satu kendala yang dirasakan Agus Indra adalah lini depan timnya masih belum bisa bekerja maksimal dalam pertandingan ini. Meski begitu Agus tetap memberikan apresiasi bagi seluruh pemain yang telah berjuang selama pertandingan.


"Kekalahan ini menjadi perhatian tim pelatih, dan menjadi cambuk untuk memperbaiki tim," kata Agus Indra. 


Pelatih Persewar Eduard Ivakdalam merasa puas dengan performa yang ditunjukkan para pemain nya yang didominasi pemain lokal  


"Kami bekerja keras hari ini dan Tuhan menjawab kita bisa meraih 3 poin dari tuan rumah Gresik United," ucap Edu, sapaan akrab Eduard Ivakdalam.


Mantan bintang Persipura itu menilai sebenarnya kedua tim sama-sama tampil menghibur dengan permainan intensitas serta pressure yang tinggi dan cepat.


"Untuk meredam agresivitas Gresik United, empat pemain belakang kami fokus menjaga striker asing Gresik yang memiliki postur dan shooting bagus. Mereka juga punya Samsul Arif yang sudah makan asam garam. Kami antisipasi jangan sampai mereka keluar menyerang," ujar Edu.


Boaz Salossa juga menyampaikan bahwa kemenangan yang didapat dipersembahkan kepada pecinta tim Persewar Waropen dan lebih khusus masyarakat Waropen yang berada di Kabupaten Sejuta Bakau Waropen.





Mochtar

« PREV
NEXT »