Suaraindonesia1, Pohuwato - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pohuwato, Iskandar Datau, menyambut hangat kunjungan kerja Ketua Pengadilan Tinggi Gorontalo, YM, Dr. Ifa Sudewi,S.H.,M.Hum, ke Pengadilan Negeri (PN) Marisa, Senin (14/10/2024).
Mewakili pemerintah daerah, Sekda Iskandar mengucapkan selamat datang kepada Ketua Pengadilan Tinggi Gorontalo beserta seluruh jajaran di Bumi Panua Kabupaten Pohuwato.
"Kehadiran bapak/ibu di daerah ini tentu merupakan sebuah kehormatan dan kebanggaan bagi kami semua. Kami sangat menyambut baik kunjungan kerja ini, yang tentunya akan semakin mempererat hubungan dan koordinasi antara pemerintah daerah dan lembaga yudikatif, khususnya dengan lembaga Pengadilan Tinggi Gorontalo beserta seluruh jajaran," ungkap sekda.
Peran lembaga peradilan, khususnya Pengadilan Tinggi, sangatlah penting dalam menjaga dan menegakkan hukum di negeri ini. Pengadilan Tinggi memiliki tanggung jawab besar dalam memberikan keadilan kepada seluruh warga negara, serta memastikan bahwa hukum ditegakkan dengan adil, transparan, dan tanpa pandang bulu.
Dalam konteks daerah, sinergi antara lembaga peradilan dan pemerintah daerah merupakan kunci untuk menciptakan lingkungan yang kondusif, aman, dan damai.
"Kami di Pemerintah Kabupaten Pohuwato selalu berkomitmen untuk mendukung sepenuhnya segala upaya penegakan hukum yang dilakukan oleh Pengadilan Tinggi dan lembaga peradilan di tingkat kabupaten, dukungan ini diwujudkan melalui berbagai kebijakan, program, dan tindakan yang bertujuan untuk menjaga ketertiban, keamanan, dan kepastian hukum di tengah masyarakat. Kami sangat mengapresiasi berbagai inovasi yang telah dilakukan oleh Pengadilan Tinggi dan juga oleh Bapak Ketua Pengadilan Negeri Marisa dalam rangka mempercepat proses peradilan, seperti penerapan sistem peradilan elektronik (e-court) dan e-litigation yang semakin mempermudah akses masyarakat terhadap layanan peradilan," terang Sekda Iskandar.
Sekda Pohuwato berharap dengan adanya kunjungan kerja, akan semakin terbuka ruang untuk berdiskusi dan berkoordinasi mengenai berbagai tantangan dan peluang dalam penegakan hukum di daerah kita.
"Kami juga berharap agar hubungan baik yang selama ini telah terjalin antara lembaga peradilan dan pemerintah daerah dapat terus dipelihara dan ditingkatkan. Kami juga mengharapkan dukungan dari pihak Pengadilan Tinggi dalam memberikan pendidikan hukum kepada masyarakat. Edukasi terkait hak dan kewajiban warga negara dalam ranah hukum adalah salah satu langkah penting untuk menciptakan masyarakat yang sadar hukum. Dengan meningkatnya pemahaman hukum di tengah masyarakat, diharapkan angka pelanggaran hukum dapat diminimalkan, serta terwujudnya masyarakat yang lebih tertib dan berkeadilan," ungkapnya.
Diakhir sambutan, Sekda Iskandar menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Ketua Pengadilan Tinggi beserta jajaran yang telah menyempatkan waktu untuk melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Pohuwato.
"Kami berharap kunjungan ini akan membawa manfaat yang besar dalam memperkuat sinergi antara lembaga peradilan dan pemerintah daerah dalam melayani masyarakat. Semoga dengan kerja sama yang baik ini, kita semua dapat turut serta dalam mewujudkan masyarakat yang lebih adil, makmur, dan sejahtera," ujarnya.
(Abd)