Zulfiki Hasan : Pernyataan Kapolri soal Makar Bisa Jadi Benar

     Zulfiki Hasan
SKRI NEWS Tangerang 2016.Ketua MPR RI Zulfiki Hasan mencium dugaan aksi Bela Islam III ini ada yang menunggangi, ia mengatakan bahwa aksi tersebut benar warga negara memiliki hak konstiusional yang di atur oleh undang-undang.
 "akan tetapi ada dugaan kuat ada yang menunggangi". Ujarnya saat berada di Hotel Narita Senin (28/11) Kecamatan Cipondoh Kota Tangerang.

Ia menambah kan aksi 212 itu di sinyalir ada makar. Zulfiki Hasan yang juga Ketua Umum Partai PAN ini mengutipkan bahwa, ia tidak membantah bahwa tidak ada makar mungkin pihak aparat penegak hukum khusus nya Pak Kapolri Tito Karnavian mengatakan aksi 212 tersebut ada dugaan kuat ingin melakukan makar.

Lanjutnya Ketua MPR RI ini mengatakan pernyataan Kapolri tentang hal itu (makar) bisa jadi benar karena informasi dari intelenjent dan lain sebagainya yang bisa di pertanggung jawabkan.
 " saya tidak membantah tidak ada makar, Kapolri mungkin mempunyai informasi lain yang lengkap. Sementara kita warga sipil memiliki informasi terbatas." Ucapnya.

Zulfiki Hasan berpendapat bahwa bukan demo nya yang makar namun ada yang menunggangi perihal aksi tersebut. "Biasa nya dalam berdemokrasi itu sulit ( pemakaran ) kecuali yang berdemo membawa senjata". Kata Ketua MPR RI ini.(Rnd)