LOGISTIK SUDAH READY, MESKI SURAT SUARA SEMPAT RUSAK



Tangerang – Divisi Logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Daerah Kota Tangerang, Nurhalim mengklaim jika semua perlengkapan sudah ready alias siap. Ada ratusan surat suara yang rusak kini sudah di kirim yang kedua kali pada hari Rabu 25 Januari 2017.

Jumlah surat suara sebanyak 1.127.914 surat suara di tambah 2,5% dari sesuai Tanda Daftar Pemilih (TDP). Surat suara tersebut dikirim dari KPU Provinsi Banten melalui 2 tahap.

Saat di temui, Nurhalim menuturkan bahwa mulai dari Kotak Suara, Bilik Suara, KPPS dan lain sebagainya. Kini sudah ready. Tinggal tahap pelipatan Surat Suara yang sudah dimulai dari hari minggu kemarin.



“Surat suara sudah, Kotak Suara sudah, KPPS sudah. Kini tinggal tahap pelipatan selama 4 hari yang sudah di mulai dari hari Minggu kemarin.” Kata Nurhalim. Saat ditemui awak media. Di Kantor KPU Kota Tangerang. Rabu (25/01/2017)

Intruksi KPU Provinsi Banten untuk KPU Kota Tangerang perihal logistik, menurut Halim sapaan akrabnya ialah sesuai dengan kebutuhan, efesiensi dan maksimalkan anggaran yang tersedia.

Sempat di tanya oleh awak media soal anggaran logistik, Nurhalim enggan menjawab pertanyaan tersebut. Ia mengatakan itu wewenang KPU Provinisi (Banten).

“kami hanya menerima, sebab untuk biaya anggaran percetakan dan lain sebagainya urusan di sana (KPU Provinisi Banten), kami pada prinsip nya hanya perlengkapan KPPS saja.” Kata Halim. Di kantor KPU Kota Tangerang. Rabu (25/01/2017). (Rnd)