Pencarian sumarjo selama 4 jam akhirnya ditemukan tewas

SKRI News.co.id - BATAM  Tim SAR, kepolisian dari Polsek Belakang padang dan Polair berjibaku
selama empat jam lebih untuk mencari Sumarjo yang jatuh di Pelabuhan Bea dan Cukai Belakang Padang, Rabu (30/8/2017) malam.

Selain mencari di permukaan menggunakan sebuah kapal, juga dilakukan penyelaman di tengah gelap malam.

Orang yang menyelam mencari Ojo adalah Gino, warga Belakang padang biasa memanggilnya Bang Gino.

Gino adalah penyelam profesional yang kerap melakukan penyelaman untuk berbagai kebutuhan di dalam dan luar negeri.

Selain itu, Gino juga instruktur selam dan memiliki gerai peralatan selam di Belakang padang.

Ojo tenggelam di sekitar dermaga Pelabuhan Beacukai saat sedang mancing sotong.

Menurut Gino, saat jasad ditemukan tak jauh dari lokasi jatuhnya korban dengan kedalaman sekitar 15 meter.

Saat ditemukan, kail pancing masih tersangkut di kaki korban.

Saat ini, jasad Sumarjo dibawa ke RSOB Sekupang untuk dilakukan visum.katanya. (lubis mardi)