GIAT CIPTA KONDISI KAPOLSEK RANOWULU MEMBERIKAN IMBAUAN KAMTIBMAS WARGA KELURAHAN KARONDORAN





Skrinews - Bitung,
Guna menciptakan situasi dan kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polsek Ranowulu, Kapolsek Ranowulu Iptu Wayan Budiarta bersama 6 personil bersama unsur TNI melaksanakan patroli cipta kondisi sekaligus memberikan imbauan Kamtibmas kepada warga masyarakat. (29/01/2019).

Dalam kesempatan tersebut Kapolsek bersama personil Polsek Ranowulu dan unsur TNI telah menyambangi warga kelurahan Karondoran dan telah memberikan imbauan kamtibmas agar warga masyarakat tetap menjaga situasi kamtibnas sehinga wilayah kelurahan Karondoran tetap berada dalam keadaan kondusif, Kapolsek berharap bila ada permasalahan agar hindari tindakan kekerasan dan main hakim sendiri, setiap permasalahan di laporkan kepada pihak pemerintah di kelurahan atau kepada pihak Kepolisian guna proses lebih lanjut.




Patroli di lanjutkan di tempat-tempat yang dianggap rawan, pemukiman penduduk, kawasan minimarket Alfa Mart dan Indomaret, kawasan Warnet, lokasi ATM BRI Pinokalan, tempat-tempat mangkalnya anak-anak mida, menyambangi Lapas kelas II B Bitung, dan pos aspol Pinokalan, dan tempat lainnya yang di duga sering terjadi gangguan kamtibmas.

Kegiatan Patroli seperti ini akan dan terus di laksanakan guna memberikan kenyamanan bagi warga masyarakat, demikian ungkap Kapolsek Ranowulu Iptu Wayan Budiarta.

Jemmy Is