PRIMER KOPERASI KARTIKA SANTIAGO 1310 MENGGELAR RAT KE-23 TUTUP BUKU TAHUN 2018



BITUNG - Skrinews,
Rapat Anggota Tahunan (RAT) Ke - 23 Primer Koperasi Kartika Santiago 1310 Tutup Buku Tahun 2018, berlangsung di Aula Kodim 1310/Bitung dihadiri Komandan Kodim 1310/Bitung Letkol Inf Kusnandar Hidayat, S.Sos, (27/2/2019).

Rapat Anggota Tahunan (RAT) Ke - 23 Primer Koperasi Kartika Santiago 1310 Tutup Buku Tahun 2018, bertempat di Aula Makodim 1310/Bitung, Kel. Madidir Unet, Kec. Madidir, Kota Bitung tersebut, mengambil Tema "Dengan Semangat Kebersamaan Profesionalisme dan Kerja Keras, Kita Tingkatkan Pengabdian Sebagai Insan Koperasi Dalam Rangka Pencapaian Tugas Pokok dan Fungsi Koperasi Kartika".

Kegiatan RAT, diikuti kurang lebih 115 Prajurit dan PNS Kodim 1310/Bitung dan Undangan, antara lain, Letkol Inf Kusnandar Hidayat, S.Sos (Dandim 1310/Bitung), Mayor Inf Vino Onibala (Kasdim 1310/Bitung), Para Perwira Staf dan Para Danramil/Plh Danramil 1310/Bitung, Dra. Anneke Tumbelaka, MAP (Kadis Koperasi dan UKM Kota Bitung) bersama 3 orang stafnya, Personel dan PNS Kodim 1310/Bitung.

Laporan Pertanggungjawaban pengurus dan hasil pemeriksaan badan pengawas serta program kerja dan RAPB tahun 2019 pada RAT Ke - 23 tutup buku tahun 2018 dibacakan oleh Ketua Primkop Kartika Santiago 1310 Pelda Welly Rumengan. Dilanjutkan sambutan Dra. Anneke Tumbelaka, MAP (Kadis Koperasi dan UKM Kota Bitung).

Ia mengatakan, pertama-tama tentunya kita panjatkan pujian dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa oleh karena kasih dan berkahnya kepada kita semua bahkan waktu yang indah ini di tanggal 27 Februari 2019 primer koperasi Kartika 1310 boleh melaksanakan rapat anggota tahunan tutup buku 2018. Dan atas nama Pemerintah Kota Bitung Pak Walikota dan Wakil Walikota Bitung, menyampaikan apresiasi kepada Kodim 1310 karena Dari 452 koperasi, koperasi ini melaksanakan RAT yang ke -15.


Kegiatan RAT bukan merupakan kemauan dari Dinas Koperasi kota Bitung akan tetapi memang amanat dari pada undang-undang No 25 Tahun 1992 tentang perkoperasian.

"Dimana Rapat anggota tahunan ini adalah kekuasaan tertinggi dari setiap koperasi karena di dalamnya akan mempertanggungjawabkan tiga hal yaitu : Pertama organisasi, Kedua usaha dan Ketiga itu pertanggungjawaban keuangan yang tadi sudah dilaporkan," ujarnya.

Ia juga menuturkan, penilaian informasi yang bagus karena organisasinya sudah mengikuti latihan untuk peningkatan sumber daya manusia, dalam tentunya perkoperasian usaha-usahanya lebih baik lebih berkembang dari tahun ketahun dengan informasi juga bahwa ini pernah mendapat dana bergulir dari pemerintah Kota Bitung, imbuhnya.


Acara RAT dilanjutkan dengan penyerahan piagam penghargaan dari Kadis Koperasi dan UKM Kota Bitung kepada Ketua Primkop Kartika Santiago 1310.

Sambutan Dandim 1310/Bitung Letkol Inf Kusnandar Hidayat, S.Sos, mengatakan, pada acara RAT koperasi kita ini, banyak informasi yang didapat sehingga koperasi kita kedepan lebih berkembang dan lebih sejahtera. Karena itulah tujuan utama, bukan sebaliknya koperasi merupakan salah satu usaha yang sumber modalnya Dari Kita Untuk Kita.

"Makanya saya selaku Dandim, saya juga sebagai anggota koperasi. Oleh karenanya mari kita besarkan koperasi bukan hanya ujung-ujungnya besar tetapi dapat mensejahterakan, untuk itu perlu peran serta dari seluruh anggota Koperasi," kata Dandim.

Lanjut Dandim, Koperasi SDM-nya harus benar serta aturan cara pengelolaan keuangan harus dimengerti baik pengurusnya maupun pengawasnya serta bantuan dari pemerintah harus dikelola dengan benar dan baik.

"Tantangan berat bagi kita, bagaimana menjadi koperasi yang baik dan sehat yang dapat mensejahterakan anggota koperasi," jelas Dandim.

Imran Saleh