Skrinews - Jalan Putus Hingga Listrik Padam Sementara Akibat Banjir Dan Tanah Longsor Yang Menerjang Gorontalo Utara.
suaraindonesia1
-
Senin, Maret 02, 2020
Skrinews, Gorontalo - Jalan putus hingga listrik padam sementara akibat banjir dan tanah longsor yang menerjang Kabupaten Gorontalo Utara, pada senin dini hari (02/03).
Akses jalan transportasi lintas Sulawesi di kabupaten gorontalo utara tepatnya di Desa Tolitehuyu, Kecamatan Monano terputus akibat longsor.
Seperti informasi yang di sampaikan Kapolsek Anggrek, Ipda Jaka Wiharja mengatakan, " Pihaknya terkurung diantara dua longsoran yang menutupi seluruh badan jalan sepanjang lebih dari 100 meter di desa tersebut, menyebabkan kemacetan dari arah Kecamatan Anggrek ke Kecamatan Sumalata dan sebaliknya". Kata Jaka.
Tidak hanya akses jalan yang putus, banjir yang menerjang gorontalo utara ini mengakibatkan jaringan listrik PLN harus di padamkan sementara karena ada tiang listrik yang roboh di beberapa tempat.
Seperti pemberitahuan pihak PLN yang mana kenyamanan pihak pelanggan yang berada di Kec. Monano, Sumalata dan Tolinggula sedikit terganggu karena adanya pemadaman yang di akibatkan longsor di Desa Tolitehuyu.
Sementara itu akibat curah hujan yang cukup tinggi, banjir ikut meluas ke beberapa beberapa kecamatan antara lain Desa Monano Atas (Monas), Tudi, Monano dan Pilohulata, Kecamatan Monano, Desa Pontolo Kecamatan Kwandang, Desa Motihelumo Kecamatan Sumalata Timur, Desa Bulontio Timur Kecamatan Sumalata, Dusun Sapaweya Desa Imana Kecamatan Atinggola.
Abd. Azis
Postingan Populer
-
SBD,SuaraIndonesia1.Com,Telah terjadi musibah kebakaran yang menimpa warga desa Mali iha kecamatan Kodi Sumba Barat Daya Provinsi Nusa Tengg...
-
Salah satu penerima manfaat RLH 2023 hingga 2024 haknya belum diberikan oleh pemerintah desa waitaru SBD - SuaraIndonesia1.Com, Kementerian ...
-
Tamiang Hulu- Suaraindonesia1com--Tak Terima Namanya Dicatut Dan Dipalsukan Tanda Tangannya 2 (dua) Warga Desa Bandar Setia Dusun Karang R...
-
Tamiang Hulu- Suaraindonesia1com- Terkait Pemberitaan Pemalsuan Tanda Tangan 2 (dua) Warga Bandar Setia Dusun Karang Rejo Yang Berinisial S...
-
Nasional-Skrinews.Com.Bitung. Seiring terjadi Kejadian perkelahian antar kampung tinombala atas dan bawah, kecamatan maesa, kelurahan p...
-
GOWA - JAKARTA | SKRINEWS. COM/ Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan kebersamaan, "Alumni dari SMA Salis angkatan 85 Sung...
-
SBD,SuaraIndonesia1.Com,Program pemasangan meteran listrik gratis untuk masyarakat kurang mampu di Desa WeeKabala, Kecamatan Loura Sumba Bar...






