BREAKING NEWS
latest
header-ad

468x60

header-ad

DIALOG INTERAKTIF RRI DENGAN TEMA SUKSESKAN PON XX TAHUN 2021 DI PROVINSI PAPUA




Jayapura-suaraindonesia1.com

 Pada hari Kamis tanggal 9 September 2021, bertempat di RRI Jayapura telah dilaksanakan Dialog Interaktif dengan tema "Sukseskan PON XX Tahun 2021 di Provinsi Papua".


Hadir sebagai Narasumber yakni, Karo Ops Polda Papua Kombes Pol Tri Atmodjo Marawasianto, S.I.K, Ketua PGPI Provinsi Papua Pendeta MPA Mauri, Tokoh Pemuda Papua Ali Kabiay.


Dalam kesempatannya Karo Ops Polda Papua menyampaikan bahwa terkait dengan rencana pengamanan PON XX Tahun 2021 di 4 wilayah Provinsi Papua utamanya secara umum situasi kamtibmas berlangsung aman dan Kondusif dan siap melaksanakan PON XX di tahun 2021 ini.


sementara itu untuk rangkaian dalam penyambutan PON ini akan kami lakukan yaitu pengawalan Obor yang akan dinyalakan dari kota Sorong, Biak, Timika, Wamena dan kabupaten Jayapura sebagai tempat utama opening closing ceremony.


Kita juga akan melakukan pengamanan kedatangan dan kepulangan Atlet, setelah itu kita akan melaksanakan pengamanan semua rangkaian kegiatan pergerakan pada atlet dari akomodasi menuju ke wilayah-wilayah Venue.


Salah satu tantangan terberat kita dalam penyelenggaraan PON adalah PON XX di selenggarakan dalam masa pandemi Covid 19 sehingga Pola pengamanan yang kita lakukan adalah kita menerapkan sebuah penerapan Protocol kesehatan yang cukup ketat terutama di Venue-venue maupun di akomodasi Atlet.


Sementara itu, Aparat keamanan yang kami akan libatkan dalam pengamanan PON XX nanti sekitar 1686 orang yang akan kami datangkan dari Brimob Nusantara untuk mengamankan seluruh wilayah di Papua, selain itu, 5500 personel Polda Papua yang akan melaksanakan pengamanan serta rekan-rekan TNI sebanyak 2800 personel.


Mari kita bersama sukseskan PON XX 2021, Karena sukses dan tidaknya penyelenggaraan ini sangat-sangat tergantung dari kerja sama serta dukungan dari seleruh lapisan masyarakat. Ayo kita sama-sama buktikan bahwa Papua mampu dan Papua pasti bisa.


Dalam kesempatannya Pdt. MPA Mauri menyampaiakan bahwa perlu diketahui bahwa tokoh tokoh agama dibawah pimpinan bapak pdt Lipiyus Biniluk sebagai ketua FKUB sudah di persiapkan dan sudah menyatakan Kami Siap mendukung dari tokoh tokoh agama dan di Gereja-gereja sudah menghimbau supaya kita semua mendukung jalannya acara PON XX 2021.


Serta mari menjaga Solidaritas kita antar umat beragama, menjaga persatuan dan kebersamaan kita sebagai warga Negara Republik Indonesia, agar Pelaksanaan PON ini dapat berjalan dengan lancar.


Sementara itu, Ali Kabiay selaku Tokoh Pemuda mengatakan bahwa bahwa kami sebagai generasi muda Papua pada dasarnya kami sangat mendukung pelaksanaan PON XX di tanah Papua.


Pendapat kami sebagai generasi masa depan Papua selain mendukung dan mengsukseskan PON XX di tanah Papua kami juga berharap seluruh Komponen Masyarakat bersama sama menjaga kemanan dan ketertiban menjelang pelaksanaan PON XX hingga berakhirnya PON. Kerena keamanan bukan saja tugas aparat keamanan TNI-Polri  tapi tugas kita semua sebagai Masyarakat Papua maupun Masyarakat Republik Indonesia.


Kami juga berharap kepada masyarakat jika ingin mengikuti jalannya PON harus mematuhi Protocol kesehatan yang sudah di terapkan oleh pemerintah sehingga penyelenggaraan bisa Sukses.


Saya mengajak kepada seluruh generasi Muda yang berada di tanah Papua maupun yang berada di seluruh wilayah Indonesia, mari kita sama-sama menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, mari bersama sama menjaga keamanan dan ketertibaan pelaksanaan PON XX 2021 hindari hal-hal negatif yang bisa merugikan kita dan orang lain sehingga PON XX tahun 2021 bisa berjalan lancar dan Sukses.(Rahman)

« PREV
NEXT »