Sarolangun - Suaraindonesia1.com, Akses jalan utama antara daerah Batang Asai dan Daerah-daerah lainnya di Kabupaten Sarolangun Propinsi Jambi tertimbun oleh material longsor. Akibat longsor itu, warga di daerah Batang Asai terisolir lantaran akses jalan tak bisa dilalui.
"Iya itu jalan satu-satunya penghubung jalan ke daerah Batang Asai jika dari kawasan Cermin Nan Gedang kini tak bisa dilalui karena jalan sudah tertimbun tanah longsor," kata warga kampung tujuh CNG, Bang Bahar, Minggu (02/03/2025).
Jalan poros utama Batang Asai di Kabupaten Sarolangun Jambi ini tertimbun longsor. Jalan itu kini tak dapat dilalui baik kendaraan roda empat maupun roda dua. "Ini jalan satu-satunya jika mau menuju Ke Kabupaten Sarolangun', ujarnya Bang Bahar.
Longsor yang yang terjadi ini di Bukit Rayo Batang Asai. Longsor ini tentunya sudah menutup seluruh badan jalan. Kejadian longsor ini juga dampak hujan deras yang terjadi di daerah itu.
Saat ini, warga masih berharap agar Pemda Kabupaten Sarolangun cepat tanggap dan menurunkan alat berat untuk membersihkan material longsor. Selain ini menjadi akses jalan utama, tentunya jalan ini merupakan jalan bagi warga desa di kecamatan itu untuk menjual hasil taninya ke daerah Sarolangun.
"Kalau harapan kita saat ini minta Bupati Sarolangun, melalui Dinas PUPR menurunkan alat berat lokasi sekarang. Ini akses jalan yang satu-satunya buat dilalui warga tidak ada lagi jalan lain," kata warga setempat yang tidak mau di publikasi.
Perwata : Abdul Razak